Nasrul Ahmad Prihatin, A.Md |
Inspirasi Story - Di dunia ini tidak ada satu manusia pun yang sempurna, tetapi di antaranya ada orang yang selalu tersenyum. Tapi bukan berarti tidak pernah terluka, bahkan ada orang yang mudah menangis. Tapi bukan berarti dia juga sedang menderita.
Setiap orang hidup dengan permasalahannya masing-masing, dan apa yang kita lihat atau tampak dari luar tidak selalu mencerminkan realitanya. Hanya mereka yang menjalani, yang benar-benar bisa memahami sebuah kisah seseorang.
“Kita belajar tentang suka dukanya sebuah perjalanan hidup. Semakin kita dekat dengan seseorang maka terkadang semakin besar juga kemungkinan terjadinya sebuah gesekan gesekan.”Jangan jadikan sustu alasan tertentu untuk saling menghindari, tapi justru merupakan sebuah kesempatan untuk membuka diri. Ketika masalah datang menghampiri, jangan berasumsi apalagi saling memanasi. Tapi carilah solusi.
Suatu masalah tidak selalu datang karena terlalu banyak basa-basi, tetapi justru berasal dari kurangnya komunikasi. Jangan terlalu meremehkan sebuah masalah dan mudah mengatakan:
“Ah itu masalah kecil, nanti saja deh bicaranya…’’
“Ah bukan masalah penting kok, palingan dia juga sudah mengerti...”
“…aduh sudah males dibahas… Nanti ujung-ujungnya malah jadi ribut…”
Masalah kecil ataupun besar sebenarnya merupakan hal yang sama, tidak ada perbedaannya. Sama-sama sebuah masalah dan juga sama-sama tidak dapat diabaikan. Keduanya perlu segera diselesaikan, karena ketika memilih untuk menunda menyelesaikan sebuah masalah sesungguhnya kamu sedang menciptakan masalah baru yang dapat muncul dan meledak kapan saja.
Cobalah untuk berbicara berbicara, duduk bersama berani bertanggung jawab atas setiap keputusan yang telah diambil, walaupun keputusan tersebut mungkin memang tidak mampu memuaskan semua orang.Di lain aspek, ketika mendengar sebuah cerita permasalahan seseorang. Secara tidak langsung kita juga belajar tentang keihklasan. Ada kalanya keadaan tidak bisa dipaksakan sesuai kehendak seseorang, ada kalahnya kita memang harus menerima kenyataan yang sudah digariskan. Tetapi seburuk apapun kondisi keterpurukan seseorang selalu bisa dimenangkan dengan KEIHKLASAN.
YAAAA IHKLAS……
Ikhlas untuk menerima apa yang tidak bisa dirubah, hingga ihklas membawa orang yang kita cintai dalam doa. Bahkan juga harus ikhlas untuk melihat orang lain bahagia. Sesungguhnya ikhlas berarti untuk melihat orang lain bahagia, tetapi keihklasan juga berbicara tentang memaafkan, tidak membiarkan diri terlalu diam dalam kesedirian tetapi harus melangkah maju kedepan.
Harus siap dan berani membuka diri untuk setiap kesempatan, karena saya percaya impian akan lebih baik di masa mendatang dan bahkan pendamping hidup akan datang kepada kalian yang masih punya harapan. Walaupun kita telah dikecewakan, kasih sayang dan kesempatan akan menghampiri kalian. Walaupun kamu telah berkali kali terluka. Kasih saying akan selalu ada untuk kalian yang punya keberanian. Dan yakin untuk kembali membangun KEPERCAYAAN. Kasih sayang akan selalu ada, selama kalian masih mau BERUSAHA….
Sumber diolah berdasarkan pengalaman pribadi